Cara Memakai Aplikasi Telegram Agar Lebih Privasi

Cara Memakai Aplikasi Telegram – Sudah tahukah anda bagaimana cara memakai aplikasi Telegram agar bisa lebih privasi? Selama ini memang banyak orang menganggap bahwa aplikasi Telegram ini memiliki tingkat privasi yang jauh lebih tinggi dari Whatsapp.

Namun faktanya, aplikasi Telegram ini masih memiliki beberapa fitur yang bisa mengurangi tingkat privasi pengguna.

Oleh sebab itu, bagi anda yang cukup memperhatikan masalah privasi, maka anda wajib melakukan sedikit pengaturan pada aplikasi Telegram di HP sebelum anda menggunakannya.

Lalu apa saja yang perlu anda lakukan untuk bisa menambah tingkat privasi aplikasi Telegram di HP Android anda? Baca selengkapnya di artikel ini.

Beragam Pengaturan Privasi Penting Sebelum Memakai Aplikasi Telegram

Jika anda sangat memperhatikan masalah privasi, maka anda harus lebih berhati-hati ketika akan menggunakan aplikasi Telegram di HP Android.

Sebelum menggunakan aplikasi tersebut, pastikan anda sudah melakukan beberapa pengaturan privasi penting berikut ini:

·         Menentukan siapa saja yang bisa mengundang anda dalam grup

Salah satu kelebihan aplikasi Telegram dibandingkan dengan aplikasi Whatsapp adalah anda sebenarnya mampu menentukan siapa yang bisa mengajak anda bergabung dalam sebuah grup.

Jika anda mengaktifkan fitur ini, maka tidak semua orang bisa mengajak anda masuk ke sebuah grup.

Lalu bagaimana caranya? Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menentukan siapa saja yang bisa mengajak anda bergabung dalam sebuah grup di aplikasi Telegram:

  1. Masuk ke aplikasi Telegram.
  2. Setelah itu, pilih Pengaturan.
  3. Dari Pengaturan, pilih menu Privacy & Security kemudian pilih Group and/or Call.
  4. Di dalam menu tersebut, anda bisa memilih Everybody ataupun My Contacts.

Dengan mengaktifkan fitur ini, maka tidak sembarang orang bisa mengajak anda bergabung di dalam sebuah grup di aplikasi Telegram. Yang bisa mengajak anda bergabung hanya teman-teman anda saja.

  • Menyembunyikan nomor telepon di aplikasi Telegram
Baca Juga:  Aplikasi Citer FF

Jika sudah mengaktifkan fitur untuk mencegah siapa saja bisa mengajak anda bergabung di dalam sebuah grup, hal selanjutnya yang juga perlu anda lakukan untuk meningkatkan privasi saat menggunakan aplikasi Telegram adalah menyembunyikan nomor telepon anda.

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk menyembunyikan nomor telepon di aplikasi Telegram:

  1. Masuk kembali pada menu Pengaturan aplikasi Telegram.
  2. Setelah itu, pilih menu Privacy & Security.
  3. Masuk ke menu Phone Number.
  4. Pilih Who Can See My Phone Number sesuai yang anda inginkan.

Pilih Nobody jika anda benar-benar tidak ingin siapapun mengetahui nomor telepon anda di aplikasi Telegram, atau pilih My Contacts jika anda hanya ingin orang-orang yang ada di dalam kontak anda saja yang bisa mengetahui nomor telepon anda.

  • Mencegah orang lain melakukan forwarding chat anda

Seperti halnya Whatsapp, aplikasi Telegram juga memiliki fitur forwarding profile maupun chat.

Namun terkadang hal ini menjadi sangat berbahaya di aplikasi Telegram. Kenapa? Karena setiap profile maupun chat yang di-forward akan menampilkan siapa penulis aslinya.

Oleh sebab itu, hal ini sebaiknya juga anda non aktifkan jika ingin meningkatkan privasi saat menggunakan aplikasi Telegram.

Berikut ini adalah langkah-langkah untuk mencegah agar orang lain tidak bisa melakukan forward profile maupun chat anda di aplikasi Telegram:

  1. Masuk ke menu Pengaturan>Privacy & Security pada aplikasi Telegram.
  2. Pilih menu Forwarded Messages.
  3. Di bagian “Who Can Add a Link to My Account…..” pilih Nobody.

Dengan memilih Nobody, maka tidak akan ada yang bisa melakukan forward pada setiap chat yang sudah anda kirimkan kepada orang lain.

  • Jangan menggunakan Username

Bagi anda yang benar-benar ingin memiliki privasi paling maksimal saat menggunakan aplikasi Telegram, anda juga disarankan untuk tidak menggunakan Username sama sekali.

Baca Juga:  5 Aplikasi Desain Baju di PC Gratis Offline dan Online

Dengan tidak menggunakan username, maka anda akan lebih sulit ditemukan oleh kenalan anda yang juga sama-sama menggunakan aplikasi Telegram.

Jadi bagaimana menurut anda? Apakah beragam cara memakai aplikasi Telegram yang sudah dibahas di artikel ini memang bisa meningkatkan privasi anda di dunia maya?

(Visited 4 times, 1 visits today)

Leave a Comment